Jumat, 11 Februari 2011

materi kelas 7(media penyimpanan data)

Perangkat Keras Penyimpanan
 


Media penyimpanan adalah tempat menyimpan hasil input. Dalam
perkembangannya media penyimpanan memiliki kekurangan dan kelebihan masingmasing
tergantung dari kapasitas penyimpanan, kecepatan akses, mobilitas, kemampuan
menulis dan membaca data serta harga yang ditawarkan. Pada bagian ini kita akan
membahas tentang berbagai media penyimpanan dan satuan ukuran kapasitas media
penyimpanan.


gambar hardisk



hard disk
Hard disk adalah media penyimpanan dengan kapasitas penyimpanan mulai dari
ratusan megabyte hingga ratusan gigabyte dan akan terus bertambah sesuai dengan
kemajuan teknologi komputer. Kecepatan putaran ketika membaca dan menuliskan
data menentukan kecepatan akses data ke hard disk, oleh sebab itu akses data ke
hard disk adalah yang tercepat dibandingkan media penyimpanan yang  lain. Hard
disk adalah media penyimpanan yang terbuat dari magnetik disk.
Hard disk didisain untuk menyimpan data dalam jumlah besar. Letak hard disk
ada di dalam cpu. Media penyimpanan ini memerlukan arus listrik sehingga dapat.


(gambar CD)


Compact disc atau sering disebut dengan CD adalah piringan optikal yang
digunakan sebagai media penyimpanan data. Compact disc dapat dibaca melalui
media yang disebut dengan CD ROM atau DVD ROM. Pada awalnya compact disc
digunakan sebagai media penyimpan audio. Namun seiring dengan perkembangan,
media ini digunakan juga sebagai media penyimpan umum selain audio.
Ukuran compact disc ada beberapa macam. Secara umum berdiameter 12
centimeter. Untuk ukuran dibawahnya adalah 8 centimeter. Kapasitas compact disc
700 mb. Untuk ukuran sekarang, 700mb dapat dibilang kecil.
Selain compact disc, ada juga DVD disc. Secara fisik sama karena memiliki
ukuran yang sama. Namun jika dilihat dari kapasitas DVD memiliki daya tampung
lebih banyak. Pada awalnya DVD digunakan untuk menyimpan video. Dilihat dari
namanya DVD (digital video disc) sanggup menyimpan lebih dari tiga kalinya compact
disc. DVD memiliki daya tampung antara 4 hingga 8 GB (DVD layar ganda).







disket:


Disket fungsinya sama dengan hard disk, hanya kapasitasnya menyimpan data
sangat kecil, selain itu disket juga mempunyai akses data yang lambat, disket juga
rentan terhadap kerusakan. Kapasitas disket saat ini adalah 1,44 MB dengan ukuran
3,5 inchi, dahulu kapasitas disket 1,2 MB untuk ukuran 5,25 inchi. Kelebihan disket
dapat memindahkan data dari satu komputer ke komputer tanpa terhubung dengan
jaringan. Disket adalah media penyimpanan yang terbuat dari piringan magnetik.
Penggunaan disket saat ini sudah jarang ditemui. Meskipun di beberapa tempat
masih ada yang menggunakan. Hal ini disebabkan disket memiliki daya tampung
yang sangat kecil untuk ukuran saat ini.


gambar fkash disk



flashdisk:

Fungsi utama flash disk sebagai media penyimpanan data. Alat ini berukuran
kecil dan sangat mudah dipindah-pindah. Untuk mengakses flashdisk ini cukup
dengan menancapkan pada port usb dan secara otomatis sistem operasi contohnya
Linux akan langsung mendeteksi.
Pada awalnya flashdisk memiliki kapasitas 32 MB. Namun ukuran tersebut kini
sudah dianggap kecil, karena sudah muncul flashdisk dengan daya tampung di atas
8 Gigabyte.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar